Kamis, 25 Juni 2015

KEUNGGULAN TENTANG TEKNIK INDUSTRI

Sedikit cerita lagi nih, aku maba di UMM dan aku memilih fakultas teknis karna ayah saya juga menjadi dosen di salah satu perguruan swasta di fakultas teknik, kenapa memilih jurusan TEKNIK INDUSTRY? karna saat SMA aku duduk di bangku IPA, dan aku masuk jurusan ini jalur undangan, knapa aku pilih jurusan ini ? ya aku ingin memperdalam ilmu tentang industry dan keteknikannya, karna bagiku di Indonesia ini 70% pekerjaannya kebanyaakan di bidang industry.
Jurusan teknik industri :
Teknik industri
adalah ilmu teknik yang berkenaan dengan pengembangan, perbaikan, implementasi, dan evaluasi sistem integral dari manusia, pengetahuan, peralatan, energi, materi, dan proses. Ilmu ini menerapkan cara-cara dan analisis engineering terhadap produksi barang dan jasa.
KEUNGGULAN:


Satu hal yang menarik mengenai lulusan TI adalah bahwa pada masa-masa awal bekerja banyak lulusan TI yang sering mengeluh karena bidang pekerjaannya  tidak sesuai dengan keilmuannya. Tahun pertama, sarjana TI memang tidak mungkin ditempatkan langsung sebagai manajer atau supervisor yang mana di bagian itulah keilmuan TI akan sangat terpakai. Mereka biasanya akan bekerja di lantai produksi terlebih dahulu bersama orang mesin dan elektro. Pada masa-masa awal bekerja ini, sarjana TI mungkin akan kalah bersaing apabila ia tidak memiliki reflek belajar yang cepat. Namun ketika sarjana TI berhasil melewati 4-5 tahun dan masuk ke dalam level supervisor, saat itulah karir sarjana TI akan menanjak.
Teknik industri dapat diartikan sebagai teknik manajemen sistem, yaitu yang mengatur sistem secara keseluruhan. Manfaat dari ilmu teknik industri adalah memberikan solusi yang lebih efektif dan efisien dalam berbagai proses produksi, juga dalam pembuatan sistem kerja yang efektif dan efisien.Memasuki Dunia Kerja Sarjana atau lulusan Teknik Industri.

Teknik industry pekerjaan untuk lulusannya tidak spesifik seperti akuntan, atau dokter. Misalnya, lulusan TI banyak yang bekerja di bidang Production Planning and Control (PPC), Quality Control, Job Analysys (SDM), atau di ranah Supply Chain dan logistik.

Perkembangan dan Ruang ligkup dari teknik industry
Teknik Industri memiliki ruang lingkup yang sangat luas tidak hanya dalam penelitian dan desain suatu produk yang berhubungan dengan teknologi tetapi juga mencakup aktivitas bisnis contohnya seperti system pemasaran yang dijalankan perusahaan.


keuangan, pengembangan sumber daya manusia dan lain-lain. Kedua faktor tersebut saling menunjang satu sama lain.
Dalam kondisinya dilapangan, seorang sarjana teknik industri tidak hanya dituntut untuk bisa menjalankan/melaksanakan diatas tetapi juga diharapkan dapat berperan penting dalam suatu pengambilan keputusan sebagai suatu penggagas ide yang mempunyai pengaruh kuat dalam perusahaan.

Sedikit pengetahuan tentang jurusan teknik industry.



jadi gimana menarik bukan ? yuk gabung di TEKNIK INDUSTRY UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH

Tidak ada komentar:

Posting Komentar